Langsungkan Seminar Judul Disertasi

Progam doktor manajemen pendidikan Islam FITK UINSU Medan, telah menyelenggarakan seminar judul disertasi. Kegiatan ini dilaksanakan di hotel Nevia (jalan Letda Sujono, Bandar Selamat). Kegiatan ini difokuskan kepada mahasiswa program doktor angkatan 2023 yang berjumlah kurang lebih 24 orang.

Tepat pada hari Jumat, 07 Juni 2024 pada pukul 15.00 wib dekan FITK UINSU Medan, Prof. Dr. Tien Rafida, M.Hum, secara resmi membuka acara ini. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa kekompakan dalam menyelesaikan tugas akhir merupakan salah satu bagian penting yang harus dipertahankan. Apabila masuknya sama maka keluarnya juga harus sama, tegasnya dengan nada yang lembut.

Pada kesempatan yang sama, ketua prodi program doktor Manajemen Pendidikan Islam, Prof. Dr. Abdurrahman, M.Pd juga menyampaikan bahwa seminar judul disertasi ini dilakukan sebagai wujud pemberian pelayanan prima bagi mahasiswa sekaligus melakukan upaya dorongan agar semuanya dapat menyelesaikan studi tepat waktu.

Dalam pantauan di tempat kegiatan, turut hadir para dosen program doktor MPI (Prof. Dr. Amiruddin Siahaan, M.Pd. Prof. Dr. Candra Wijaya, M.Pd. Prof. Dr. Rusdi Ananda, M.Pd. dan Prof. Dr. Mesiono, M.Pd), sekretaris Prodi, Dr. Yusuf Hadi Jaya, M.Pd dan staf prodi program doktor (Dr. Ahmad Syarqawi, M.Pd dan Selamat Pasaribu, S.Pd.I., M.Psi).