Konferensi Internasional

Medan, 10 Juli 2025, program studi doctor manajemen pendidikan Islam bekerjasama dengan seluruh prodi magister di lingkungan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UINSU Medan telah berhasil dan sukses melaksanakan konferensi internasional. Kegiatan ini dilaksanakan di Nivia Hotel, Jalan Letda Sujono Medan, tepat pada pukul 09.00 sampai dengan 17.00 wib secara hybrid.

Kegiatan ini tentunya mengundang berbagai narasumber, baik dalam maupun luar negeri. Prof. Dr. Sugiono (Universitas Negeri Yogyakarta) dan Prof. Dr. Mardianto, M.Pd (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara) merupakan narasumber dari dalam negeri. Sementara itu, narasumber dari luar negeri Assoc. Prof. Dr. Mohammad Azanne Soad dari IIUM (Malaysia), Dr. Narong Hassanee dari Fatoni University (Thailand) dan Muhammad Tholkhah, Ph.D dari Tampare University (Finlandia).

Kegiatan konferensi yang mengangkat tema Enhancing Teaching Quality in a Globalized Word melibatkan berbagai mahasiswa dari strata dua dan tiga. Disamping itu, tidak luput para pemerhati pendidikan jua turut berkontribusi aktif dalam kegiatan ini. Berdasarkan pantaua ditempat kegiatan, jumlah peserta pada kegiatan kali ini sekitar 200 orang lebih (kata Dr. Selamat Pasaribu, M.Pd selaku tim suksesi kegiatan).

Prof. Dr. Abdurrahman, M.Pd selaku ketua prodi doktor manajemen pendidikan islam, diamanahkan oleh Dekan FITK UINSU Medan (Prof. Dr. Tien Rafida, M.Hum) untuk membuka kegiatan konferensi. Dalam sambutannya Prof. Dr. Abdurrahman, M.Pd menyampaikan pesan dari dekan FITK UINSU “selamat mengikuti kegiatan konferensi. Semoga kegiatan ini menjadi salah satu jalan untuk mematangkan bapak/ibu menjadi doktor dan magister dari FITK UINSU Medan. Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam kegiatan ini, mudah-mudahan pelayanan prima yang telah diberikan kepada peserta menjadi salah satu penciri FITK UINSU, tambah Prof. Rahman.

Saat dikonfirmasi ditempat yang berbeda, sekretaris prodi doktor manajemen pendidikan Islam, Dr. Yusuf Hadijaya, MA memberikan pesan kepada seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan konferensi dengan serius dan menjadikan moment ini sebagai jalan untuk menambah pengetahuan dan pemahaman tentang dunia pendidikan.

Berdasarkan penuturan salah satu peserta konferensi, Fitri Yulia (mahasiswa program doktor MPI) mnegucapkan terimkasih kepada tim FITK UINSU yang telah memberikan fasilitas yang berharga ini untuk seluruh mahasiswa program doctor. Terimkasih kepada bapak Dr. Selamat Pasaribu, M.Pd yang telah aktif memberikan perkembangan informasi. Kami merasa kegiatan ini menjadi salah satu sumbangan terbesar untuk meningkatkan wawasan dan pergaulan kami, tutunya dengan lembut.